STUDI TENTANG SIFAT Streptococcus agalactiae YANG DIISOLASI DARI SUSU SAPI MASTITIS SUBKLINIS

(Study on Characteristic of Streptococcus agalactiae were Isolated from Subclinical Mastitis Cow Milk)

TOMMY NAZAR EKO PUTRA, FACHRIYAN H. PASARIBU, BOKY JEANNE TUASIKAL

RINGKASAN

Streptococcus agalactiae adalah agen utama penyebab mastitis subklinis pada sapi perah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sifat S. agalactiae yang diisolasi dari sapi perah. Sampel diuji duga keberadaan S. agalactiae dengan uji Christie, Atkins, Munch-Petersen (CAMP), uji grouping, penanaman dalam media soft agar (SA), dan media serum soft agar (SSA). Sampel yang diuji adalah bakteri kokus yang bersifat Gram positif dan katalase negatif. Dari 57 isolat yang diuji, 34 isolat menujukkan hasil yang positif terhadap uji CAMP. Dari isolat yang positif uji CAMP diidentifikasi sebanyak 14 isolat S. aglactiae dengan uji grouping. Isolat S. agalactiae ditanam ke dalam media SA dan SSA, sebanyak 8 isolat tumbuh dengan koloni berbentuk difus dan 6 isolat lainnya tumbuh dengan bentuk koloni kompak. Berdasarkan hasil penelitian ini, kultur S. agalactiae yang berasal dari susu sapi mastitis subklinis positif terhadap uji CAMP dan mengekspresikan bentuk fenotip permukaannya pada media SA dan SSA.

Kata kunci: Sifat, S. agalactiae, Susu sapi, Mastitis subklinis

ABSTRACT

Streptococcus agalactiae is one of the major pathogen which caused subclinical mastitis. The aim of this study is to observed the characteristic of S. agalactiae which were isolated from milk of subclinical mastitis cows. Sample were examined using presumptive S. agalactiae from Christie, Atkins, and Munch-Petersen (CAMP) test and followed by Grouping test to identified it, which was cultured in soft agar (SA) and serum soft agar (SSA) to observed the capability at surface phenotype expression. Fifty seven positive Gram and negative catalase coccal bacteries were isolated from the identification process, of wihch 34 were CAMP positive. From the serogruping test of these, 14 isolates S. agalactiae were identified. Furthermore, 8 isolates were diffuse cultured in SA, while the remain 6 isolates were compact in SSA.

Keywords: Characteristic, S. agalactiae, Subclinical mastitis, Cow milk