Pengabdian kepada Masyarakat oleh Sivitas Akademika FKH IPB dalam Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban 1433H/2012 ditandai dengan acara pelepasan petugas pemeriksa kesehatan hewan dan daging kurban secara simbolik oleh wakil rektor bidang akademik dan kemahasiswaan IPB pada tanggal 24 Oktober 2012. Acara tersebut bertempat di ruang kuliah FKH-A dan dihadiri oleh dosen, mahasiswa tingkat 2 serta mahasiswa PPDH FKH IPB. Bapak wakil rektor IPB, Dr. Ir. Yoni Kusmaryono, MS dalam sambutannya sangat mengapresiasikan kegiatan yang telah rutin dilaksanakan setiap tahun.

Pengabdian kepada Masyarakat oleh Sivitas Akademika FKH IPB dalam Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban 1433H/2012 ditandai dengan acara pelepasan petugas pemeriksa kesehatan hewan dan daging kurban secara simbolik oleh wakil rektor bidang akademik dan kemahasiswaan IPB pada tanggal 24 Oktober 2012. Acara tersebut bertempat di ruang kuliah FKH-A dan dihadiri oleh dosen, mahasiswa tingkat 2 serta mahasiswa PPDH FKH IPB. Bapak wakil rektor IPB, Dr. Ir. Yoni Kusmaryono, MS dalam sambutannya sangat mengapresiasikan kegiatan yang telah rutin dilaksanakan setiap tahun.

Kegiatan ini merupakan kegiatan dari bagian Kesehatan Masyarakat Veteriner (KESMAVET) FKH IPB. Tujuan dari kegiatan ini adalah menjamin kesehatan hewan yang akan dikurbankan sehingga menjadi daging kurban yang aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH). Kegiatan ini bekerjasama dengan dinas-dinas terkait seperti dinas kelautan dan pertanian DKI Jakarta, dinas pertanian kota Depok, dinas pertanian kota Bogor, dan dinas peternakan dan perikanan kabupaten Bogor. Kegiatan tersebut sebagai bentuk pelaksanaan salah satu tri dharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat.

Pada tahun ini kegiatan pemeriksaan kesehatan hewan dan daging kurban diketuai oleh drh. Chaerul Basri, M.Epid dan melibatkan beberapa dosen serta mahasiswa sebagai panitia. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25-27 Oktober 2012. Fakultas Kedokteran Hewan IPB menurunkan sekitar 604 mahasiswa untuk terjun ke lapangan. Mahasiswa tersebut terdiri dari mahasiswa S1, dan S2. Mahasiswa-mahasiswa disebar ke wilayah DKI Jakarta, kepulauan Seribu, kota Depok, Kota Bogor, dan kabupaten Bogor.

Kegiatan pemeriksaan kesehatan dan daging kurban di DKI Jakarta dilaksanakan pada hari H, yaitu tanggal 26 Oktober 2012, sedangkan di kota Depok dan kepulauan Seribu pada H-1 dan hari H. Di kota Bogor pada hari H dan H+1, dan di kabupaten Bogor pada H-1, hari H, dan H+1 namun tergantung pada tempat pemotongannya. Jumlah mahasiswa pemeriksa di Jakarta Pusat adalah sebanyak 43 mahasiswa dan 1 dosen, di Jakarta Barat sebanyak 56 mahasiswa dan 1 dosen, di Jakarta Utara sebanyak 59 mahasiswa dan 1 dosen, di Jakarta Timur sebanyak 72 mahasiswa dan 1 dosen, di Jakarta Selatan sebanyak 70 mahasiswa dan 1 dosen, kepulauan Seribu sebanyak 8 mahasiswa dan 1 dosen, kota Depok sebanyak 75 mahasiswa dan 1 dosen, kota Bogor sebanyak 110 mahasiswa dan beberapa dosen, serta di kabupaten Bogor sebanyak 150 dan 1 dosen.

Mahasiswa diberi kuliah dan praktikum sebagai pembekalan dan pelatihan dalam pemeriksaan kesehatan dan daging kurban pada tanggal 20 Oktober 2012. Kuliah dan praktikum pembekalan tersebut ditujukan kepada mahasiswa FKH tingkat 2 yang baru pertama terjun ke masyarakat. Kuliah tersebut mengenai anatomi hewan kurban, ciri-ciri daging yang sehat, dan lesio-lesio yang biasa terjadi pada organ dalam hewan kurban, serta mengenai pengisian kuesioner dan checklist. Praktikum tersebut mengenai cara pemeriksaan antemortem yaitu pemeriksaan fisik (pulsus, frekuensi nafas, dan suhu), cara merobohkan sapi yang baik dan pemeriksaan postmortem yaitu melihat lesio pada organ hati, paru, dan jantung hewan kurban. Kuliah dan praktikum tersebut bertujuan agar mahasiswa menjadi percaya diri ketika terjun di lapangan pada hari pelaksanaan.

Baca pula:

Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban di Wilayah DKI Jakarta

Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban di Wilayah Kota Depok

Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban di Wilayah Kab. Bogor

Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Daging Kurban di Wilayah Kota Bogor

Pelatihan dan Sosialisasi untuk DKM Masjid dan Panitia Kurban

Pelatihan untuk Mahasiswa Petugas Pemeriksa Kesehatan Hewan dan Daging Kurban