Penggunaan Ekstrak Kaki Ayam Broiler Sebagai Atraktan Untuk Pengendalikan Nyamuk Dewasa Aedes aegypti
Muhammad Dahlan, Akhmad Arif Amin
ABSTRAK
Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan atraktan yang berasal dari kaki ayam broiler (ceker ayam) dalam pelarut etanol, metanol, dan heksana untuk mengendalikan nyamuk dewasa Aedes aegypti. Sumber darah dalam kaki ayam (organ eritropoitik) sebagai pemikat atau penarik nyamuk betina dengan dicampurkan pelarut etanol, metanol, dan heksana memberikan pengaruh dalam mematikan nyamuk dewasa Aedes aegypti. Tiga hal yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pembuatan atraktan, pemeliharaan nyamuk (riring) dan pengujian atraktan di dalam peet grady chamber. Pembuatan atraktan dengan ekstrak dari kaki ayam selanjutnya dievaporasi mencapai 5% dari volume awal ekstrak. Pengujian atraktan menggunakan tiga ruang uji nyamuk (peet grady chamber) sesuai tiga pelarut yang digunakan etanol, metanol, dan heksana. Pengujian tiap-tiap peet grady chamber yang berisi empat buah perangkap nyamuk (botol) dengan volume berbeda yaitu perbandingan 0,1 ml; 0,2 ml; 0,4 ml; dan kontrol. Pengamatan dilakukan dalam waktu 24 jam dengan tiga kali ulangan. Hasil penelitian yang didapat bahwa atraktan dengan pelarut heksana memberikan pengaruh yang paling baik dalam mengendalikan nyamuk Aedes aegypti. Terlihat dari jumlah total nyamuk tertangkap di dalam botol yang paling banyak dengan jumlah yang tertangkap 73 ekor. Uji statistik (T-Test) didapatkan hasil pelarut etanol dan metanol dengan volume berbeda menunjukkan adanya pengaruh yang berbeda nyata (signifikasi), sedangkan pada pelarut heksana menunjukkan tidak ada pengaruh (tidak signifikasi).
Kata kunci: Atraktan, Kaki Ayam Broiler, Aedes aegypti
ABSTRACT
This research was conducted to attractant utilization from broiler foot’s in ethanol, methanol, and hexane dissolved to control mosquito (Aedes aegypti). The source of blood is in crow-foot (erythropoetic) as a stimulus to mosquit in dissolved of ethanol, methanol and hexane, is giving some influences to attract mosquito Aedes aegypti. The observation is to make attractance, mosquito rearing and the experiment in the peet grady chamber. To make the atractants is compare with 1:2 (100 grams crow-foot in dissolved 200 ml eluent and than evaporated) to take the atractance’s 5% from the crude volume. The experiment is use three rooms of mosquito test (Peet Grady Chamber) according to three dissolve in use like ethanol, methanol and hexane. Peet grady chamber with for a mosquito trap (bottle) concentrate difference is with 0.1 ml, 0.2 ml, 0.4 ml and control. Mosquito mortality was counted in know 24 hours after. The result of observation from three dissolved attractance is hexane to give a better influences Aedes aegypti, and it is to see from all the total cought 73 mosquitoes in the bottle. Statistical tests (T-test) has a result dissolved are ethanol and methanol with concentrate to indicate difference, even though hexane dissolved hasn’t influences
Key word: attractance, Foot Chicken Broilers, Aedes aegypti