9-12 Juli 2012. Kontingen Institut Pertanian Bogor akhirnya berhasil meraih peringkat ke-2 Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) XXV yang telah berlangsung di Sportarium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Mahasiswa-mahasiswa IPB berhasil meraih total 5 penghargaan setara emas, 3 perak, 1 perunggu dan tambahan 1 juara favorit. Satu juara favorit disumbangkan oleh Tim dari Fakultas Kedokteran Hewan.

 

9-12 Juli 2012. Kontingen Institut Pertanian Bogor akhirnya berhasil meraih peringkat ke-2 Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) XXV yang telah berlangsung di Sportarium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Mahasiswa-mahasiswa IPB berhasil meraih total 5 penghargaan setara emas, 3 perak, 1 perunggu dan tambahan 1 juara favorit. Satu juara favorit disumbangkan oleh Tim dari Fakultas Kedokteran Hewan.

Prestasi Tim IPB ini hanya terpaut tipis dari Tim Universitas Brawijaya yang berhasil menyandang gelar juara umum dengan perolehan 6 penghargaan setara emas, 2 perak dan 1 perunggu. Dari seluruh penghargaan yang berhasil diraih Tim IPB, Tim FKH berhasil menyumbangkan 1 penghargaan setara perak pada sesi poster dan 1 juara favorit pada sesi presentasi.

Perjalanan Kontingen IPB sendiri telah dimulai sejak lama, mulai dari proses pengiriman proposal (sebanyak ±900 proposal yang kemudian didanai sebanyak ±400 proposal), pelaksanaan kegiatan, serta monitoring dan evaluasi (MONEV). IPB berhasil meloloskan 31 tim ke PIMNAS XXV ini yang merupakan jumlah delegasi terbanyak kedua setelah delegasi ITS. Tahun ini FKH IPB ikut berpartisipasi dengan mengirimkan 40 proposal, 17 diantaranya didanai dan 1 tim lolos ke pimnas, yaitu tim yang diketuai oleh Saras Nindya Murti dengan judul: Kampung Kucing Liar Sejahtera untuk Menerapkan Prinsip Animal Welfare dengan Pakan dari Sisa Makanan. Melihat bahwa judul-judul yang banyak lolos ke PIMNAS XXV didominasi oleh bidang medis dan farmasi, tentu saja hal ini menjadi peluang bagi mahasiswa FKH-IPB untuk dapat berkontribusi lebih banyak lagi di PIMNAS-PIMNAS berikutnya.

PIMNAS XXV di Yogyakarta ini diikuti oleh 400 tim dari seluruh Indonesia dan melombakan 6 kategori Program Kreatifias Mahasiswa (PKM). Keenam kategori tersebut selanjutnya dibagi kedalam 18 kelas, terdiri dari 4 kelas PKM kategori Penelitian, 4 kelas PKM kategori Pengabdian Masyarakat, 3 kelas PKM kategori Teknologi, 3 kelas PKM kategori Kewirausahaan, 3 kelas PKM kategori Karsa Cipta, dan 1 kelas PKM kategori Gagasan Tertulis.

Penilaian terdiri dari dua aspek, yakni nilai presentasi dengan bobot 80% dan nilai pameran poster dengan bobot 20%. Dari setiap kelas akan dipilih pemenang pertama, kedua, dan ketiga atau setara emas, perak, dan perunggu di masing-masing aspek penilaian. Selain itu, penghargaan favorit pada penilaian presentasi setiap kelas diberikan kepada tim yang menurut juri tidak memberikan presentasi terbaik namum pantas diberi penghargaan.

Selama PIMNAS, selain kegiatan PKM juga digelar berbagai kegiatan lain seperti pameran, lomba debat bahasa Inggris, debat bahasa Arab, karikatur, kaligrafi, karaoke berbahasa jepang, mural dan pentas seni. Pada tanggal 10 Juli 2012 juga telah dilakukan sarasehan wakil rektor bidang kemahasiswaan dari seluruh universitas yang ada di Indonesia. Dalam sarasehan tersebut IPB dinominasikan untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Pimnas tahun 2013 bersama-sama dengan dua universitas lainnya yaitu Universitas Jendral Soedirman dan Universitas Lambung Mangkurat.

Peringkat 10 besar PIMNAS XXV 2012 di Yogyakarta

  1. Universitas Brawijaya Malang
  2. Institut Pertanian Bogor
  3. Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya
  4. Universitas Airlangga Surabaya
  5. Universitas Negeri Yogyakarta
  6. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
  7. Universitas Negeri Semarang
  8. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara Malang
  9. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
  10. Universitas Padjajaran Bandung