PEMBERIAN KOMBINASI HERBAL DENGAN MINERAL ZINK TERHADAP GAMBARAN SEL DARAH PUTIH AYAM BROILER YANG DITANTANG DENGAN Escherichia coli

ARIZA SUMARNI, SUS DERTHI WIDHYARI

FULL TEXT PDF

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek pemberian kombinasi herbal kunyit (Curcuma domestica Val.), bawang putih (Allium sativum Linn.) dengan zink (Zn) dalam pakan terhadap jumlah dan jenis leukosit ayam yang diuji tantang dengan bakteri Escherichia coli. Sebanyak 160 ekor ayam broiler dibagi menjadi 4 kelompok perlakuan yaitu kelompok K- (Pakan basal), P1 (Pakan basal + kunyit 1,5% + ZnO 180 ppm), P2 (Pakan basal + bawang putih 2,5% + ZnO 180 ppm), dan K+ (Pakan basal + antibiotik). Pada umur 3 minggu, semua kelompok perlakuan ditantang dengan E. coli yang dilakukan per oral dengan dosis 108 CFU/ml sebanyak 1 ml. Kelompok K+ diberi antibiotik sehari setelah dilakukan penantangan. Antibiotik diberikan selama 3 hari dengan dosis pengobatan. Pengambilan darah dilakukan pada umur 3 minggu (sebelum penantangan), 1 dan 2 minggu setelah penantangan. Pemeriksaan darah meliputi penghitungan jumlah total leukosit menggunakan hemositometer dan hitung jenis leukosit melalui preparat ulas darah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah total leukosit dan heterofil mengalami peningkatan pada minggu pertama dan menurun pada minggu kedua setelah dilakukan penantangan dengan E. coli. Pemberian kombinasi kunyit dengan Zn memperlihatkan terjadinya peningkatan jumlah heterofil selama pengamatan. Jumlah limfosit cenderung meningkat dijumpai pada pemberian kombinasi bawang putih dengan Zn. Pemberian kombinasi herbal dengan Zn diduga tidak mempengaruhi jumlah eosinofil maupun jumlah monosit. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan kombinasi kunyit dengan Zn diduga dapat digunakan sebagai alternatif pengobatan kolibasilosis.

Kata kunci : leukosit ayam, E. coli, kunyit, bawang putih, zink.